Jumat, 13 Februari 2009

SMP 1 Limboto Optimis SBI

Gelar Workshop RSBI Cluster Suluttenggo

LIMBOTO - Prasyarat menjadi Sekolah Berstandar Internasional (SBI) memang cukup berat. Namun hal itu bukan menjadi halangan bagi civitas SMP Negeri 1 Limboto Gorontalo yang telah bertekad bulat untuk menjadi SBI.

Demikian ditegaskan Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Limboto Maryam Ui,MPd saat memberi sambutan pada Workshop Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (RSBI) Cluster Suluttenggo di Auditorium Menara Keagungan, Jumat (13/2).

Menurut Maryam, pihaknya optimis untuk mewujudkan SMP Negeri 1 Limboto menjadi SBI. “Amanah untuk menjadi SBI memang membutuhkan energi besar dalam rangka mengatasi kendala-kendala yang akan dihadapi. Analisis kekuatan, peluang, ancaman dan kelemahan menjadi evaluasi untuk memasang target menghantarkan SMP Negeri 1 Limboto menjadi SBI. Diantaranya bagaimana menciptakan tenaga pendidik di lingkungan SMP Negeri 1 Limboto menuju ke jenjang Magister dalam peningkatan budaya mutu pendidikan,” tutur Maryam.

Maryam menambahkan, dengan sarana dan prasarana yang lengkap mulai dari dua kelas kemudian menjadi tiga kelas hingga menuju SBI Mandiri tidak lepas dari kepedulian Bupati Gorontalo David Bobihoe terhadap dunia pendidikan. Ini dapat dilihat dukungan Pemda dicanangkan melalui program Kabupaten Cerdas 2015. “Apalagi saat ini telah dilakukan penandatangan Memorandum of Understanding (Mou) antara Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Ny.Rahmiyati Jahja semakin menguatkan langkah SMP Negeri 1 Limboto sebagai RSBI,” imbuhnya.

Workshop RSIB Cluster Suluttenggo itu sendiri dihadiri oleh beberapa Pendidik dari SMP negeri di Sulawesi Utara, Tengah dan Gorontalo. Sebelumnya pelaksanaan workshop dibuka Bupati Gorontalo David Bobihoe didampingi Sekda Kabupaten Gorontalo Haris Nadjamuddin dan kepala Dinas Pendidikan Nasional Kabupaten Gorontalo Lilian Rahman. Sementara pemateri yang dihadirkan Ketua Program Studi Menajemen Pasca Sarjana Universitas Malang Prof. Dr Ibrahim Bafadal. gpinfo

[+] Lebih detail...

SMPN 1 Limboto Tuan Rumah Whorkshop RSBI

Pertama di Wilayah Suluttenggo

LIMBOTO - Langkah SMP Negeri 1 Limboto menjadi Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) terus dirintis. Bahkan untuk merumuskan strategi dan inovasi dalam mengembangkan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSIB) SMP Negeri 1 Limboto, hari ini Jumat (13/2) akan menggelar whorkshop RSIB Cluster Suluttenggo.
Kegiatan yang bertema ciptakan sumber daya manusia yang profesionalisme berbudaya dan berwawasan Internasional itu akan dilangsungkan di Auditorium Menara Keagungan Limboto. Workshop itu sendiri akan dihadiri RSBI wilayah Sulawesi Utara, tengah dan Gorontalo

Adapun nara sumber yang akan dihadir yakni Bupati Gorontalo David Bobihoe, Konsultan RSBI Dr.Sapto, Kepala LEMLIT Universitas Negeri Malang Prof.Dr. Ibrahim Bafadal, Rektor Universitas Negeri Gorontalo Prof.Dr.Ir.Nelson Pomalingo,MPd Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga Provinsi Gorontalo Drs.Wenni Liputo,MM dan Koordinator fasilitator UNICEF kabupaten Gorontalo Prof.Dr.Yosep Paramata.Ketua Panitia Kasma Lahabu SPd mengatakan, kegiatan ini sebagai sarana peningkatan mutu pendidikan yang sangat ditentukan oleh tenaga ahli dan sumber daya manusia yang berkualitas, demokratis dan berwawasan Internasional. “Hal ini sejalan pula dengan undang-undang sistem pendidikan nasional dan program pemerintah kabupaten Gorontalo menuju kabupaten cerdas 2015 yang berjati diri indonesia yang kompetitif secara internasional,” ujar Kasma.


Hal senada juga diutarakan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat SMP Negeri 1 Limboto Riyanti Puluhulawa. Menurutnya, SMP Negeri 1 Limboto baru tahun ini ditetapkan sebagai RSBI, tetapi berani menangkap kesempatan emas untuk menjadi tuan rumah workshop pertama dari beberapa daerah yang dipusatkan di Kabupaten Gorontalo, khususnya limboto dimana peran pemerintah daerah sangat merespon kegiatan tersebut.

Sementara Kepala SMP Negeri 1 Limboto Maryam Ui MPd menekankan kegiatan ini akan dirangkaikan penandatanganan MOU antara Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Rahmiyati Jahya dengan RSBI SMP Negeri 1 Limboto dalam hal dukungan Pemda terhadap pendidikan dalam pengembangan budaya daerah yaitu melalui aplikasi karawo pada mata pelajaran seni budaya. gpinfo

[+] Lebih detail...

Template By Rahmat Paneo, A.Md